Pangkalpinang, PerkaraNews.com – Pemerintah Kota Pangkalpinang melalui Dinas PUPR terus melakukan perbaikan infrastuktur untuk kenyamanan masyarakat. Salah satunya perbaikan di kawasan Pasar Ratu Tunggal atau yang biasa disebut pasar induk.
Kepala Dinas PUPR, Miego mengatakan pihaknya telah melakukan pengaspalan di kawasan tersebut sehingga tidak ada lagi air yang tergenang mengendap saat hujan.
“Kondisinya sekarang jadi lebih baik dan tidak lagi kalau hujan timbul genangan di sana,” ujar Miego, Jumat (23/12/2022).
Dia berharap dengan perbaikan ini dapat membuat nyaman pembeli ataupun penjual yang berada di sana.
Pihaknya, kata Miego tentu akan melakukan perbaikan dan peningkatan insfrastruktur di Pangkalpinang agar semakin lebih baik. (R5/RLS)