PANGKALPINANG,PERKARANEWS.COM-– Wakil Ketua I DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Edy Iskandar mengapresiasi kinerja Polres Belitung Timur yang berhasil melakukan penangkapan terhadap pengiriman pasir timah ilegal.
Penangkapan ini menunjukkan bahwa potensi timah di wilayah Babel masih besar, namun sebagian diperdagangkan secara ilegal.
“Ini menunjukkan bahwa potensi timah kita masih banyak. Kita ketahui dan kita catat di Belitung Timur, Bangka Barat, Bangka Selatan, dan juga di Bangka induk itu kan menunjukkan sebenarnya potensi timah masih banyak, tetapi sebagian dilakukan perdagangannya dengan cara yang tidak benar di luar aturan hukum,” ungkap Edy Iskandar, Kamis (30/1).
Edy Iskandar juga menyoroti kinerja produk hukum yang melakukan peningkatan penindakan terhadap perdagangan timah ilegal. Menurutnya, apa yang dilakukan selama ini tidak memberikan manfaat bagi negara dan daerah.
Ia berharap pemanfaatan sumber daya alam di Babel dapat memberikan manfaat bagi daerah dan negara.
“Kita ingin agar memanfaatkan sumber daya alam yang ada di Bangka Belitung itu memberi manfaat bagi daerah dan negara. Harus dipahami negara ini sedang kesulitan kondisi ekonomi negara dan juga Bangka Belitung terutama sedang tidak baik-baik,” sebutnya.
Ia juga berharap semua aparat terkait dapat bekerja sama memberantas perdagangan timah ilegal. Edy Iskandar menekankan bahwa Presiden telah menegaskan bahwa sumber daya alam harus memberikan manfaat bagi kesejahteraan rakyat.
“Pak presiden juga sudah menekankan bahwa sumber daya alam itu harus memberi manfaat bagi kesejahteraan rakyat. Kasus penangkapan lima truk pasir timah ilegal di Beltim kita harapkan pelaku sebenarnya diungkap ke publik,” pintanya.
Edy Iskandar juga mengimbau para pengusaha timah untuk melakukan perdagangan secara legal dan mengurus perizinan dengan benar. Pemerintah, kata dia, akan membantu mempermudah proses perizinan tersebut.
“Kami akan membantu agar pengurusan perizinana itu dapat berlangsung berjalan secara lancar. Kepada APH tentu kita juga berharap kegiatan-kegiatan patroli dan sebagainya dalam mencegah terjadinya perdagangan secara ilegal ini terus dilakukan proses hingga kepada pelaku utamanya sehingga ada efek jera,” tegas Sekretaris DPD Partai Golkar Babel ini.(Yuko)