Keceriaan Warnai 1.359 Anak TK dan PAUD se-Kecamatan Koba, Rayakan HAN Tahun 2023

KOBA,PERKARANEWS – Rangkaian kegiatan peringatan Hari Anak Nasional (HAN) di Bangka Tengah masih terus berlanjut. Kali ini giliran Kecamatan Koba yang menggelar Gebyar Hari Anak Nasional Tahun 2023 ini. Acara dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Selawang Segantang Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Jumat (27/10/2023).

Acara yang diikuti oleh sebanyak 1.359 anak, serta 116 guru TK dan PAUD se-Kecamatan Koba ini diisi dengan kegiatan lomba senam anak Indonesia sehat kategori anak-anak dan orang tua, lomba bekal sehat anak-anak dari buku resep menu BU EVA (Bergizi, Unggul, Enak dan Variatif) kategori orang tua dan guru PAUD, serta lomba sosialisasi memajukan PAUD/TK kategori guru PAUD di desa dan kelurahan di Kecamatan Koba.

Algafry Rahman, Bupati Bangka Tengah yang hadir didampingi Eva Algafry selaku Bunda PAUD Kabupaten Bangka Tengah, merasa senang dapat kembali memperingati momen penting anak-anak di mana merekalah yang menjadi kunci penting dari bagaimana masa depan bangsa ini terbentuk.

Ia meresa senang dapat kembali merayakan HAN yang memang dijadwalkan digelar di setiap kecamatan yang ada di Bangka Tengah. Tujuannya adalah agar anak-anak mendapatkan tempat untuk tampil agar menumbuhkan rasa percaya diri mereka.

Bacaan Lainnya

“Mudah-mudahan dengan sering diadakannya acara seperti ini akan memberikan dampak pada anak-anak kita karena mereka adalah harapan kita di masa depan,” ucap Algafry.

Dirinya bersama kecamatan, kelurahan, dan desa, memang telah menyediakan wadah agar anak-anak di Bangka Tengah bisa tampil.

“Momen peringatan Hari Anak Nasional ini harus kita peringati setiap tahunnya. Akan kita alokasikan anggarannya, kita berkolaborasi dengan organisasi lainnya juga yang tentunya mempunyai visi yang sama dengan kita untuk menumbuh kembangkan semangat anak-anak di Bangka Tengah,” jelas Algafry.

Senada dengan Bupati, Bunda PAUD Bangka Tengah juga sangat mendukung kegiatan ini.

“Apapun kegiatan yang berhubungan dengan perkembangan anak akan terus kita dukung. Begitu pula dengan para orang tua dan guru, kita bersama-sama harus dapat menjaga tanggung jawab itu sehingga apa yang menjadi harapan kita bersama dapat terwujud dengan baik,” harap Eva, Bunda PAUD Bangka Tengah.

Camat Koba, Ema Febriyanti, selaku penyelenggara acara juga berharap lomba-lomba yang terdiri dari berbagai kategori ini dapat menjadi inovasi yang berkelanjutan.

“Ada beberapa lomba yang kita adakan, ada lomba senam, lomba bekal sehat, serta lomba sosialisasi demi kemajuan PAUD/TK. Kami berharap bunda-bunda PAUD dapat lebih aktif dan dapat memunculkan banyak inovasi. Kami akan selalu mendukung semua kegiatannya demi tumbuh kembang anak-anak kita di Bangka Tengah,” tutur Ema.

Berbagai hadiah hiburan menarik mewarnai acara ini, salah satunya adalah sebuah sepeda listrik yang dipersembahkan bagi guru PAUD di Kecamatan Koba yang beruntung. (Yuko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *