Bang Ayi; Mulai Hari ini Sebanyak 6.973 KPM Terima Bantuan Beras dari Pemkab Bangka Tengah

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman Sampaikan Mulai Hari ini Sebanyak 6.973 KPM Menerima Bantuan Beras dari Pemkab Bangka Tengah

BANGKA TENGAH,Perkaranews.com – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Bangka Tengah menggelar acara Pelepasan Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah untuk Bantuan Pangan Beras Tahun 2023, bertempat di Kantor Kelurahan Dul, Jumat (07/04/2023).

Kegiatan Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah untuk Bantuan Pangan Beras Tahun 2023 merupakan instruksi langsung dari Presiden RI kepada Badan Pangan Nasional dengan menugaskan Perum Bulog yang ada di wilayah masing-masing, dibantu oleh dinas yang menangani urusan pangan dan dinas sosial baik provinsi maupun kabupaten/kota serta melibatkan stakeholder terkait dan PT. Pos Indonesia yang bertugas sebagai transporter untuk mengantar bantuan ke titik penyerahan seperti kantor kelurahan atau desa.

Bantuan beras ini diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan tujuan agar rumah tangga/keluarga selalu memiliki akses terhadap keterjangkauan pangan dan mendapatkan pangan yang layak.

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menyampaikan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian pemerintah kepada masyarakat akan kebutuhan pangan yang meningkat.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah dimulai dari Kelurahan Dul, pemerintah menyalurkan bantuan beras. Sebanyak 6.973 KPM di Bangka Tengah, khususnya di Kelurahan Dul sebanyak 121 KPM akan menerima bantuan beras yang akan disalurkan mulai hari ini dan kami usahakan sebelum 19 April sudah tersalurkan semua,” ucap Algafry.

Ia berharap bantuan ini bisa memberikan manfaat bagi para KPM dalam mencukupi kebutuhan pangan.

“Mari bersama-sama kita syukuri, jangan dilihat dari jumlahnya, semoga sedikit banyaknya bisa memberikan manfaat untuk Bapak/Ibu,” lanjut Algafry.

Kepala DPKP Kabupaten Bangka Tengah, Dian Akbarini mengatakan penyaluran cadangan pangan sebagai upaya untuk mengentas kemisikinan, mencegah pertumbuhan stunting, dan pengendalian inflasi.

“Sebanyak 6.973 KPM akan menerima bantuan beras sebanyak 10 kilogram/bulan selama 3 bulan. Saya berharap pemberian bantuan beras ini sedikit banyaknya bisa membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pangan di momen menjelang Idul Fitri,” jelas Dian.

Sementara itu, Hasanudin (53) salah seorang KPM bantuan beras ini mengatakan bahwa Ia dan keluarganya merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan ini.

“Alhamdulillah kami dapat bantuan, ini artinya pemerintah sangat memperhatikan kami. Terima kasih banyak untuk Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, kedepan semoga lebih maju lagi,” ucapnya.

Adapun jumlah bantuan beras yang disalurkan ke setiap kecamatan di Bangka Tengah, yaitu Kecamatan Koba sebanyak 1.367 KPM, Kecamatan Lubuk Besar sebanyak 1.297 KPM, Kecamatan Namang sebanyak 776 KPM, Kecamatan Pangakalanbaru sebanyak 1.351 KPM, Kecamatan Simpangkatis sebanyak 967 KPM, dan Kecamatan Sungaiselan sebanyak 1.215 KPM.

Turut hadir dalam kegiatan ini, yakni Kepala DPKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Bateng, Sekretaris Dinsos-PMD Bateng, Satgas Pangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Satgas Pangan Bateng, Perwakilan Perum Bulog Cabang Bangka, Perwakilan PT. Pos Indonesia, Camat Pangkalanbaru, dan Lurah Dul. (R5/RLS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *