PANGKALPINANG,Perkaranews.com-Direktur Reserse Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kombes Pol Djoko Julianto membantah adanya penangkapan salah satu bos timah Ataw tapi hanya pengecekan admitrasi perizinan terhadap usaha biji timah miliknya
Ditkrimsus Polda Babel bersama Pj Gubernur Babel Riduan Djamaludin hanya melakukan pemeriksaan administrasi perizinan terhadap usaha biji timah milik Ataw
“Kami masih melakukan proses penyelidikan. Masih melakukan pemeriksaan administrasi,” katanya, Rabu (15/2).
Kombes Pol Djoko Julianto menegaskan tidak ada barang bukti maupun terhadap pemiliknya yang berhasil diamanankan Polda Babel, pada saat itu kata dia pihaknya hanya melakukan pengecekan perizinan.
“Tidak ada barang bukti, Pj Gubernur sedang melakukan pengecekan dan kita sedang melakukan penyelidikan berkaitan administrasi termasuk perizinan yang ada,”tegasnya
Selanjutnya Djoko menyebut pihaknya hanya bersifat mendampingi Pj Gubernur Babel Ridwan Djamaluddin melakukan sidak dan mengecek administrasi perizinan biji Timah.
“Kita bersama Pj Gubernur berkoordinasi, dan mengecek perizinan, Kita juga tidak melakukan penangkapan apa-apa,” sebutnya
Pemberitaan sebelumnya Pj Gubernur Babel
Saat ditemui seuasai menghadiri acara seminar Narkoba di Novotel Bangka. Pj Gubernur Babel malu-malu mengakui penangkapan bos timah Ataw saat dikonfirmasi oleh awak media
“Penangkapan tersebut berdasarkan laporan masyarakat,”ungkapnya sambil naik ke mobil dinasnya Rabu,(15/2)
Selanjutnya Pj Gubernur Babel meminta awak media menanyakkan langsung ke pihak Polda Babel mengenai kronologis penangkapan bos timah Ataw tersebut
“Jelasnya tanyakan ke Polda saja,”pintanya
Ketika awak media menanyakan apakah benar bos timah tersebut adalah Ataw. Riduan Djamaludin hanya melemparkan senyum saja kepada awak media
Awak media juga mencoba menghubungi bos Timah Ataw melalui sambungan telpon mau pun Wa nya..tapi hingga berita ini diturunkan belum ada balasan atau jawaban.(Yuko)