PANGKALPINANG,Perkaranews.com-Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil kembali melakukan mutasi 139 pegawai dilingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang. Beberapa penjabat teras dari mulai Seketaris daerah hingga kepala dinas dirotasi. Rabu,(11/1)
Dalam sambutannya Walikota Pangkalpinang mengatakan semuanya dilakukan karena kebutuhan organisasi dan sudah sesuai aturan yang berlaku
“Hari ini secara pribadi saya mengapresiasi Bu Ratmida Dawam yang tetap hadir dalam ruangan ini, ini jadi contoh bagi semua dan mengucapkan banyak beribu terima kasih atasnya apa yang ada ditunjukkan selama in”,ungkap Molen
Walikota Pangkalpinang menyebutkan mungkin kita perlu hati-hati menunjukan yang sebenarnya bahwa bapak/ ibu layak mendapatkan jabatan tersebut
“Semua jabatan bukan merupakan suatu hak, tapi jabatan adalah amanah yang dititipkan melalui pimpinan untuk menjalankan tugas pokok dan fungsinya berdasarkan ketentuan yang berlaku dan dilaksanakan dengan dasar integritas serta loyalitas kepada bangsa dan negara kita dan pimpina”, tegasnya
Selanjutnya Molen mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada kawan-kawan yang sudah bekerja di tempat yang lama dan mengucapkan beribu terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung suami istri dalam kegiatan melaksanakan tugas pokok yang telah diaamanahkan
“Selamat bekerja di tempat yang baru. Bapak/ibu semua. Saya masih menjabat sebagai Walikota hingga 17 November 2023 nanti”,sebutnya
Walikota Pangkalpinang mejelaskan pelantikan hari ini sudah sesuai aturan-aturan semua pokoknya hingga batas terakhir masa jabatan sebagai Walikota masih bisa melantik dan mengantikan ASN dilingkungan Pemkot Pangkalpinang
“Masa jabatan saya masih satu tahun lagi. Saya akan melihat semuanya baik-baik dan pelantikan ini sudah melalui pertimbangan yang matang dengan segala harapan Kami kepada bapak/ibu”,pungkasnya.(Yuko)