PD IPARI Pangkalpinang Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila, Semangat Sukseskan Indonesia Emas Tahun 2045

PANGKALPINANG,PERKARANEWS — Segenap jajaran Pengurus Daerah Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) Kota Pangkalpinang mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada Sabtu (1/6/2024).

Hujan deras yang mengguyur Kota Pangkalpinang sejak pagi harinya tak menyurutkan langkah dan semangat para peserta untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan upacara yang sebelumnya dijadwalkan akan digelar di halaman kantor hingga akhirnya dipindahkan lokasi pelaksanaannya di Auditorium Mas’ud Hasan Qolay Kanwil Kemenag Babel.

Bertindak selaku Pembina Upacara, Plt. Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, H. Firmantasi, S.Ag., M.H., dalam amanat Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) yang dibacakannya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bahu membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam gelombang tantangan dan ujian sejarah, sehingga sampai dengan saat ini Indonesia tetap berdiri kokoh dan tangguh sebagai bangsa yang besar.

“Sebagai leitstar dinamis, Pancasila merupakan bintang penuntun yang membawa Indonesia pada gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi teknologi dan informasi sekarang ini. Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Saat dihubungi seusai kegiatan tersebut, Firmantasi pun menyebut pihaknya sengaja menginstruksikan agar dalam pelaksanaan upacara ini seluruh peserta mengenakan pakaian adat Nusantara. Hal ini merupakan bentuk internalisasi nilai-nilai positif Pancasila, menggabungkan kemajemukan untuk bersama-sama saling menjaga dan memelihara persatuan dan kesatuan bangsa.

Sementara itu, Ketua PW IPARI Babel, Sakiyem, S.Ag., M.Pd., mengungkapkan bahwa kehadiran jajarannya dalam kegiatan tersebut merupakan sebuah bentuk komitmen para Penyuluh Agama, baik PNS, PPPK maupun Honorer sebagai bagian dari aparatur Kemenag untuk menghormati dan menjaga Pancasila sebagai ideologi bangsa yang merupakan hasil buah pikiran dan perjuangan para leluhur lintas suku, agama dan ras yang telah mempertaruhkan segenap jiwa dan raga demi kemerdekaan Indonesia.

Senada dengan itu, Ketua PD IPARI Kota Pangkalpinang, Ruslan, S.Th.I. pun berujar bahwa melalui peringatan Hari Lahir Pancasila kali ini yang bertajuk “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”, seluruh elemen masyarakat harus bekerja sama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai-nilai Pancasila.

“Momentum ini juga memberikan stimulan semangat dan motivasi bagi kami para penyuluh agama yang tergabung dalam PD IPARI Pangkalpinang untuk terus melakukan inovasi dalam pelaksanaan tugas dan fungsi melalui sinergi dengan stakeholder terkait untuk memberikan pelayanan terbaik dalam upaya menciptakan masyarakat yang lebih berkualitas, harmonis, dan toleran, menuju Indonesia Emas Tahun 2045,” pungkasnya.(Yuko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 Komentar

  1. Nice blog here Also your site loads up fast What host are you using Can I get your affiliate link to your host I wish my web site loaded up as quickly as yours lol