SURAKARTA,Perkaranews – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Republik Indonesia melantik Dr. H. Iskandar, M.Hum sebagai Tim Pemeriksa Daerah untuk Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (13/6/2023) bertempat di Hotel Grand Mercure Solo Jawa Tengah.
Iskandar dilantik dari unsur masyarakat bersama 5 (Lima) Provinsi lainnya yaitu provinsi DKI Jakarta, Maluku Utara, Papua Barat, Sumbar dan NTB periode 2022-2023 yang merupakan PAW.
DKPP RI juga melantik TPD dari unsur KPU dan Bawaslu Provinsi yang berganti beberapa waktu lalu. Iskandar adalah Ketua Majlis Pakar Dewan Masjid Indonesia Pangkalpinang yang selama ini membersama kegiatan-kegiatan masjid seperti Gerakan Bangun Subuh Bersama Warga Pangkalpinang.
Menurut Ketua DMI Pangkalpinang, Johan M.Pd dari Madinah Almunawwaroh menyampaikan sosok Iskandar merupakan orang yang aktif dalam kegiatan sosial dan diterima semua kalangan, cara komunikasi yang baik.
“Beliau Konsisten dalam menjalankan organisasi selama ini sesuai dengan aturan-aturan,” ungkapnya dari Madinah Almunawwaroh.
Ia juga mengucapkan selamat untuk pak doktor Iskandar, guru kami, sahabat kami, luar biasa, berkah subuh berjamaah yang konsisten, Allah berikan kesempatan kepada beliau lebih banyak bermanfaat untuk umat.
“Insya Allah beliau tetap konsisten membersamai DMI Pgk sekalipun banyak kegiatan, salut saya dengan fisiknya seperti tidak letih-letih, kadang-kadang dini hari baru kembali kerumahnya, besoknya tetap ikut kegiatan gerbang surga di masjid yang dituju. Kami doakan beliau sehat selalu, bermanfaat untuk umat, dan diberkahi Allah SWT dalam kehidupannya baik di dunia maupun di akhirat,” ujarnya. (Yuko)