Pj Gubernur Babel Membenarkan Rencana PLTT Akan Dibangun di Pulau Gelesa, Kajian dan Sosialisasi Sudah,Tinggal Persentasi Kajian Lingkungannya

PANGKALPINANG,Perkaranews.com-Salah satu perusahaan pembangkit listrik tenaga nuklir berbasis thorium (PLTT) sudah bertemu dengan penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung, terkait rencana mereka membangun PLTT di pulau Gelasa Desa Berikat Kecamatan Lubuk Besar Bangka Tengah. Untuk kajian, sosialisasi sudah ada dan mereka minta waktu untuk persentasi kajian lingkungan

Pj Gubernur Babel Riduan Djamaludi saat ditemui awak media di Novotel mengatakan saat ini rencana pembangunan PLTT sudah ada kajian dan sosialisasinya dan masih menunggu kajian lingkungannya

“Mereka sudah bertemu saya, mereka minta waktu untuk persentasi kajian lingkungan. Dari kajian teknis, menurut hemat saya ini tidak perlu ditakuti,”ungkap Riduan Djamaludi. Sabtu,(18/3)

Selanjutnya Riduan Djamalun menjelaskan kalau resiko mungkin memang ada tapi thorium ini berbeda dengan uranium misalnya berbeda dengan barang radioaktif lainnya

“Kajian sudah ada, dan yang paling penting nantinya aspek teknologinya akan lebih aman jika ini bisa terlaksana,”sebutnya

Pj Gubernur Babel juga menegaskan jika PLTT ini jadi dibangun di Babel maka harga listrik akan lebih murah dan akan memingkatkan daya saing industri di Babel

“Saya akan mengusahakan bagaimana Babel ini memiliki nilai lebih dibandingkan tempat lain. Jika harga lisrik ini menjadi 4sen dolar, akan membuat industri akan tumbuh dan membuat kita lebih maju,”pungkasnya.(Yuko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *