PANGKALPINANG,PERKARANEWS – Minggu pagi yang cerah, 12 Januari 2025, menjadi saksi bisu atas berakhirnya era geng motor di Kota Pangkalpinang. Dalam suasana khidmat, Polresta Pangkalpinang menggelar deklarasi pembubaran dua kelompok gengster yang selama ini meresahkan masyarakat, yakni Big Family dan City Bastard.
Acara yang digelar di Lapangan Apel Mako Polresta Pangkalpinang ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Pangkalpinang, Kombes Pol. Gatot Yulianto. Hadir pula Wakapolresta, para pejabat utama, serta orang tua atau wali dari 25 remaja yang sebelumnya tertangkap basah terlibat aksi tawuran.
Suasana haru menyelimuti acara saat para remaja gengster ini diharuskan memotong sedikit rambut mereka sebagai simbol penyesalan dan tekad untuk berubah. Orang tua mereka yang hadir turut meneteskan air mata, memohon maaf atas kesalahan anak-anaknya dan berjanji akan mengawasi mereka lebih ketat.
“Ini adalah momen penting bagi kita semua. Dengan deklarasi ini, kita nyatakan perang terhadap geng motor di Pangkalpinang. Tidak ada lagi toleransi bagi mereka yang ingin mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat,” tegas Kapolresta Gatot.

Kapolresta juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengantongi data lengkap para anggota geng motor ini. Jika ada yang berani mengulangi perbuatannya, polisi tidak akan segan-segan menindak tegas.
“Kami sudah siapkan segala sesuatunya. Siapapun yang berani melawan hukum, akan berhadapan dengan kami. Jangan coba-coba menguji kesabaran kami,” ancamnya.(Yuko)